sribu

728x90.id

Wednesday, August 20, 2014

PENGERTIAN APRESIASI KARYA SENI RUPA

-Apresiasi

Apresiasi adalah suatu proses melihat, mendengar, menghayati, menilai, menjiwai dan membandiangkan atau menghargai suatu karya seni.


-Karya

Karya adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh manusia dan membuahkan hasil.


-Seni

Seni adalah suatu strategi yang digunakan oleh seseorang dengan cara mengimajinasikan inspirasinya menjadi nyata supaya terlihat indah dan menarik.


-Rupa

Rupa adalah wujud, bidang, garis, gelap terang / value, warna pada suatu karya


-Apresiasi Karya Seni Rupa

Jadi ‘ Apresiasi Karya Seni Rupa ’ adalah suatu cara / proses melihat, mendengar, menghayati dan membandingkan suatu karya seni untuk dinilai / dinikmati dari segi keindahanya.
Apresiasi secara etimologi: “appreciatie”  (Belanda), “appreciation” (Ing), menurut kamus Inggris, “to appreciate”, yaitu bentuk kata kerja yang berarti: to judge the value of; understand or enjoy fully in the right way (Oxford), to estimate the quality of;  to estimate rightly;  to be sensitively aware of (Webster).     
Secara umum apresiasi seni atau mengapresiasi karya seni berarti, mengerti sepenuhnya seluk-beluk sesuatu hasil seni serta menjadi sensitif terhadap segi-segi estetika. Apresiasi dapat juga diartikan berbagi pengalaman antara penikmat dan seniman, bahkan ada yang menambahkan, menikmati sama artinya dengan menciptakan kembali. Tujuan pokok penyelenggaran apresiasi seni adalah menjadikan masyarakat "melek seni" sehingga dapat mencrima seni sebagaimana mestinya. Dengan kata-kata yang lebih lengkap, apresiasi adalah kegiatan mencerap (menangkap dengan pancaindera), menanggapi, menghayati sampai kepada menilai sesuatu (dalam hal ini karya seni). 
Kegiatan apresiasi seni atau mengapresiasi karya seni dapat diartikan sebagai upaya untuk memahami berbagai hasil seni dengan segala permasalahannya serta terjadi lebih peka akan nilai-nilai estetika yang terkandung di dalamnya. Hal ini ditegaskan oleh Soedarso (1990:77) bahwa apresiasi adalah: “Mengerti dan menyadari sepenuhnya seluk-beluk sesuatu hasil seni serta menjadi sensitif  terhadap segi-segi estetiknya sehingga mampu menikmati dan menilai karya tersebut dengan semestinya.” Sementara itu Rollo May (Alisyahbana, 1983:81) menambahkan bahwa berapresiasi terhadap suatu kreasi baru atau hasil seni juga merupakan suatu tindakan kreatif.
Mengapresiasi karya seni itu penting sekali karena akan membuat hidup lebih nikmat, gembira, sehat. Bayangkan, bagaimana jika ada orang yang tidak mampu sekali menikmati karya seni (dalam arti luas, termasuk seni di luar seni rupa). Dalam kehidupan sehari-hari, secara disadari atau tidak, orang melakukan apresiasi pada tingkat tertentu: menonton pameran, mendengarkan musik, menonton film di TV, memilih motif kain dan sebagainya.
Readmore → PENGERTIAN APRESIASI KARYA SENI RUPA

PENGERTIAN SENI

Aristoteles mengemukakan bahwa, seni adalah kemampuan membuat sesuatu dalam hubungannya dengan upaya mencapai suatu tujuan yang telah ditentukan oleh gagasan tertentu, demikian juga dikemukakan oleh
sastrawan Rusia terkemuka Leo Tolstoy mengatakan bahwa, seni merupakan kegiatan sadar manusia dengan perantaraan (medium) tertentu untuk menyampaikan perasaan kepada orang lain.
 Menurut Ki Hajar Dewantara seni adalah indah, menurutnya seni adalah segala perbuatan manusia yang
timbul dan hidup perasaannya dan bersifat indah hingga dapat menggerakkan jiwa perasaan manusia lainnya, selanjutnya dikatakan oleh Akhdiat K. Mihardja; seni adalah kegiatan manusia yang merefleksikan kenyataan dalam sesuatu karya, yang berkat bentuk dan isinya mempunyai daya untuk membangkitkan pengalaman tertentu dalam alam rohani si penerimanya. Ungkapan seni menurut Erich Kahler; seni adalah suatu
kegiatan manusia yang menjelajahi, menciptakan realitas itu dengan simbol atau kiasan tentang keutuhan  “dunia kecil” yang mencerminkan “dunia besar”.

Berdasarkan bentuk dan mediumnya seni dapat diklasifikasikan dalam tiga kelompok : seni rupa, seni pertunjukan, dan seni sastra.
Tabel 1.1. Klasifikasi Seni Seni
Seni Rupa
* Seni murni
* Seni terapan
* Design
* Kriya
Seni Pertunjukan
* Seni musik
* Seni teater
* Seni tari
* Film Sinematographi
* Pantomim
Seni Sastra
* Prosa
* Puisi












1.3. Sifat Dasar Seni
Berdasarkan hasil telaah terhadap teori-teori seni, disimpulkan bahwa seni
memiliki sekurang-kurangnya 5 ciri yang merupakan sifat dasar seni (Gie,
1976:41-46). Uraian mengenai sifat dasar seni adalah sebagai berikut:
a. Ciri pertama adalah sifat kreatif dari seni. Seni merupakan suatu
rangkaian kegiatan manusia yang selalu mencipta karya baru.
b. Ciri kedua adalah sifat individualitas dari seni. Karya seni yang diciptakan
oleh seorang seniman merupakan karya yang berciri personal, Subyektif
dan individual. Sebagai contoh, (1) Lagu ciptaan Iwan Fals terdengar
berbeda dari lagu ciptaan Ebiet G. Ade; (2) Lukisan Lucia hartini yang
bercorak Surrealisme menampilkan kekuatan daya fantasi atau imajinasi
alam mimpi melalui penguasaan teknik melukis yang piawai.
c. Ciri ketiga adalah seni memiliki nilai ekspresi atau perasaan. Dalam
mengapresiasi dan menilai suatu karya seni harus memakai kriteria atau
ukuran perasaan estetis. Seniman mengekspresikan perasaan estetisnya
ke dalam karya seninya lalu penikmat seni (apresiator) menghayati,
memahami dan mengapresiasi karya tersebut dengan perasaannya.
Sebagai contoh, (1) lagu “Imagine” karya John Lennon merupakan
ungkapan kepeduliannya terhadap nilai-nilai humanisme dan perdamaian
sehingga menggugah perasaan siapapun yang mendengar.
d. Ciri keempat adalah keabadian sebab seni dapat hidup sepanjang masa.
Konsep karya seni yang dihasilkan oleh seorang seniman dan diapresiasi
oleh masyarakat tidak dapat ditarik kembali atau terhapuskan oleh waktu.
Sebagai contoh, (1) lagu Indonesia Raya karangan WR. Supratman
sampai saat ini masih tetap abadi dan diapresiasi masyarakat walaupun
beliau telah wafat; (2) Karya-karya lukis S. Sudjojono dan Affandi sampai
saat ini masih diapresiasi oleh masyarakat dan sangat diminati oleh para
kolektor lukisan walaupun beliau telah wafat
e. Ciri kelima adalah semesta atau universal sebab seni berkembang di
seluruh dunia dan di sepanjang waktu. Seni tidak dapat dipisahkan dari
kehidupan masyarakat. Sejak jaman pra sejarah hingga jaman modern ini
orang terus membuat karya seni dengan beragam fungsi dan wujudnya
sesuai dengan perkembangan masyarakatnya. Sebagai contoh, (1)
desain mode pakaian terus berkembang sesuai trend-mode yang selalu
berubnah dari waktu ke waktu dan banyak mempengaruhi gaya hidup
masyarakat metropolitan; (2) Di banyak negara di dunia seperti Belanda,
Inggris, Jepang, Cina, Indonesia dan sebagainya dijumpai produk keramik
Readmore → PENGERTIAN SENI

Friday, May 23, 2014

SMKN KARANGJAYA hadir dengan "Dual Competention System"



PEMERINTAH KABUPATEN TASIKMALAYA
DINAS PENDIDIKAN

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 
KARANGJAYA

NSS :  401 021 221 102

NPSN : 69 7 52 266
 Jalan Sirnajaya No.  02    Karangjaya ( 7075098
Kabupaten  Tasikmalaya Kode Pos : 46198
e-mail : smknkarangjaya@yahoo.com



Program Studi Keahlian


Kompetensi Mayor:

1.     Agroteknologi Pertanian
-          Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura (ATPH)
2.     Agroteknologi Peternakan
-        Agribisnis Aneka Ternak

3.     Teknologi dan Rekayasa
-     Mekatronika
4.     Bisnis Manajemen
-  Perbankan


Kompetensi Minor

-       Teknik Sepeda Motor (TSM)
-  Tata Busana


PENERIMAAN
PESERTA DIDIK BARU (PPDB)

TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Assalamualaikum Wr. Wb
Teriring salam semoga kita semua senantiasa mendapatkan Ridho dan Maghfiroh Alloh SWT. Amin..
Kami dengan ini menghaturkan salam perkenalan dari SMK Negeri Karangjaya, yang merupakan lembaga pendidikan jenjang menengah kejuruan sebagai bentuk perhatian besar pemerintah Kabupaten Tasikmalaya melalui kebijakan Bupati Tasikmalaya untuk memperluas akses pendidikan jenjang menengah di wilayah Kabupaten Tasikmalaya bagian timur.
Berdiri mulai tahun ajaran 2012/2013 pada program keahlian Agroteknologi Pertanian dengan kompetensi keahlian Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura.
Dengan semangat kebersamaan SMK Negeri Karangjaya pada tahun ajaran 2014/2015 mempersembahkan program keahlian lainnya yaitu Agroteknologi Peternakan, Teknologi dan Rekayasa serta Bisnis Manajemen yang meliputi kompetensi keahlian Agribisnis Aneka Ternak, Mekatronika dan Perbankan. Hal ini dimaksudkan untuk mengakomodasi pilihan lain calon peserta didik diluar agroteknologi pertanian.
Konsep layanan yang akan dikembangkan yaitu dengan “Dual Competention System”, dimana siswa dapat menguasai dua kompetensi keahlian yaitu kompetensi mayor dan kompetensi minor. Adapun yang dimaksud kompetensi mayor adalah kompetensi bidang keahlian yang disajikan sesuai kurikulum inti, sedangkan kompetensi minor adalah kompetensi yang disajikan sebagai kompetensi tambahan bagi siswa melalui program diklat yang disusun dalam kurikulum bagi kompetensi minor di SMK Negeri Karangjaya sehingga siswa memungkinkan memiliki dua kompetensi yang saling mendukung bagi bekal kelak di masa depannya.
Kami sadari saat ini kami sedang memperjuangkan unit sekolah baru SMK Negeri Karangjaya dan semangat kami adalah modal terbesar kami, oleh karena itu “Kami Bertekad bersama Untuk Maju”. Mari bersama menuju masa depan yang lebih baik.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Hormat kami,
Tim SMKN karangjaya


SYARAT PENDAFTARAN

1.  Mengisi Formulir Pendaftaran (disediakan);
2.  Menyerahkan Photo copy Ijazah SMP/MTs/Sederajat yang telah dilegalisir sebanyak 2 lembar:
3.  Menyerahkan Photo copy SKHUN SMP/MTs/Sederajat yang telah dilegalisir sebanyak 2 lembar:
4.  Menyerahkan pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 sebanyak 3 lembar:
5.  Menyerahkan Surat Tanda Lulus (STL) asli;
6.  Mengikuti tes tulis dan tes kesehatan;



WAKTU DAN TEMPAT PENDAFTARAN

1.  Waktu Pendaftaran : setiap hari kerja pukul 08.00 – 13.30 WIB (Hari Jum’ at  08.00 – 10.30 WIB);
2.  Tempat Pendaftaran di Kantor SMK Negeri Karangjaya, Jalan Sirnajaya  Karangjaya Tasikmalaya 46198, ( 7075098
3. Pendaftaran mulai bulan Mei sampai Juli 2014


Readmore → SMKN KARANGJAYA hadir dengan "Dual Competention System"

Monday, February 3, 2014

Kesan dan pesan kegiatan AMT (Achievement Motivation Training) SMKN KARANGJAYA






Kegiatan AMT yang dilaksanakan tgl 24-25 Januari 2014 di SMKN KARANGJAYA ternyata menimbulkan kesan-kesan tersendiri bagi para peserta didik yang mengikutinya. Berikut saya tuliskan kesan dan pesan yang diungkapkan para peserta didik yang mengikuti kegiatan tersebut:


Novi Herdiansyah, kelas X:
Pada saat AMT saya sangat bahagia bisa menimbulkan kesemangatan, kekompakan, keberanian, kegembiraan walaupun kadang membingungkan dan melelahkan. Pada saat AMT  saya bisa mendapat pengarahan, pengetahuan, pengalaman dari panitia, kapolsek, kopral, koramil dll.
Pada saat AMT yang sangat saya senangi saat bangun pagi, olahraga, out bond,  pentas seni, flying fox dll permainan yang menegangkan dan seru.
Saya sangat bahagia buangget bisa jadi ketua kelompok, karena kadang bisa menyusahkan teman-teman sekelompok.
Yang sangat saya senangi sekalee.., ketika para guru disiram oleh teman-teman. Dan semua guru dan murid bisa bergembira bersama dengan ikhlas walaupun kotor tapi menyenangkan
“Pertemanan bagaikan segalanya
Tanpa ada teman kita tak bisa bercerita, curhat, bermain dll”


Risa Ermawati, kelas x
Pada awalnya saya sangat penasaran, karena tak tau tempatnya dimana (dirahasiakan)......tapi, sangat seru dan ada juga kegiatan materi lapangan, kegiatan materinya yaitu : tentang kesehatan dan bela negara. Kegiatan lapangannya yaitu: PBBAB dan senam pagi. Dan ada permainan / pembelajaran lainnya oleh pa Kepsek dan guru-guru lainnya ....
Dan malamnya juga seru banget ada materi juga bermain...., ada dongeng, jaipong, menyenyi dll.
Terus tidurnya sangat sebentar, harus bangun pukul 02.00 am. Sangat BaLiDeg sekali..hee... dan ada flying fox, pengen lagi .... hee...
Pengalaman dan perjuangan saya ini tidak akan pernah ku lupakan.....
“SEMANGATTT...!”


Budi Daryana, Kelas x
Bahagia, memuaskan da melelahkan


Dhera D, kelas XI
Hal yang paling mengesankan di AMT kemaren adalah saling kompak, meski ada satu orang di kelompok 1 yang gak hadir tetapi itu tidak mengurangi semangat kita. Memang cukup menguras tenaga tetapi yang gak bisa aku lupakan kebersamaan dan rasa saling diantara kita, yang bikin aku bangga dan lebih berani.
Pokoknya yang aku rasain kemaren itu sangan.. sangat seru abis .... gokil.
Pesan : AMT yang nanti taun yang akan datang aku ingin lebih seru lagi dari AMT yang kemarin. Lebih saling menjaga dan kompak dalam kebersamaannya.

Itulah diantaranya kesan dan pesan yang disampaikan para siswa dalam kegiatan AMT 24-25 januari 2014 di SMKN Karangjaya.
Readmore → Kesan dan pesan kegiatan AMT (Achievement Motivation Training) SMKN KARANGJAYA